Selasa, 03 Januari 2012

Profil Fisik Suzuki Nex 110

Profil Fisik Suzuki Nex 110 . . . Memaksimalkan Power dan Meminimalisasi Bob

 



  Bro sekalian, Skutik NEW Suzuki Nex 110 yang resmi dilaunching Suzuki Indomobil Sales (SIS) hari ini dengan best price 12,35 Juta OTR Jakarta menurut pak Paulus Firmanto memiliki target anak muda 17-19 tahun, pelajar, mahasiswa, trendy, dan gaul . . . kalau saya melihat memang sasaran tembak suzuki nex ini tidak lain dan tidak bukan merupakan rider pemula yang menjadikan NEX sebagai motor pertama mereka . . . namun apakah motor ini cocok untuk rider pemula? Sebelum menganalisa, Monggo kita simak Profil Fisik Suzuki Nex 110 seperti yang di berikan dalam presentasi Suzuki Siang tadi






Motor buat pengendara pemula memang harusnya ngak membuat jiper karena tinggi dan harus jinjit balet ridingnya . ..  nah suzuki membuat motor yang mereka bilang scooter that anyone can ride  . . . seat heightnya lumayan rendah 735 mm . ..  namun apakah iya cukup serendah itu . .. kita cek nanti saat test ride





   Untuk memaksimalkan Power, dan efesiensi bahan bakar Suzuki Nex yang diklaim bisa mencapai 70 an km/liter saat dipanteng konstan, Suzuki mengunakan upaya meminimalkan friksi pada dapur pacu suzuki nex . . . caranya adalah menggunakan TPS,  ring piston dan crankshaft,  dan menggunakan roller rocker arm . . . untuk hal ini Suzuki mengklaim NEX 110 sebagai Skutik pertama di asean yang menggunakan Roller rocker arm . . .ini ditambah pula desain sistem belt CVT baru yang menunjang efesiensi bahan bakar.




  Selain memaksimalkan Power, cara lain menghadirkan PWR yang tinggi adalah menggunakan  tips minimalisasi bobot motor . . . menurut suzuki mereka berupaya memotong bobot di setiap komponen skutik ini seperti sasis,  mufler, disc Brake yang ringan, bentuk velg yang minimalis , sampai sampai plastik cover body pun diupayakan berbobot ringan . . beeeehh . . . . oke deh segitu dulu deh, tobe continued gambar-gambarnya ya bro . . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar